Kamis, 06 Oktober 2016

Manajemen Media Massa #Pertemuan 1

   Berbicara tentang manajemen media massa, sudah pasti akan berkaitan dengan yang namanya manajemen. Apa itu manajemen?
Manajemen adalah kegiatan untuk mencapai tujuan yang kita rancang, dengan memaksimalkan sumber daya manusia (SDM) yang ada.
Lalu, apa itu media massa? Bagaimana media massa? Jika berbicara tentang media massa, maka erat kaitannya dengan industri. Karena media massa adalah sebuah industri.
Media massa dibagi ke dalam dua jenis yaitu:
1.  Komersial
Media massa komersial terdiri dari dua jenis yaitu:
a.     Cetak
b.     Elektronik
Namun, terdapat satu lagi media massa komersial yang ada di antara dua media tersebut, media tersebut bernama media ‘banci’, disebut banci karena merupakan media massa peralihan. Di era seperti sekarang ini, banyak media cetak yang beralih ke elektronik atau online, namun banyak pula media elektronik yang berali ke media online. Oleh karena itu, media tersebut disebut dengan media ‘banci’
            Saat ini, hampir seluruh media nasional di Indonesia merupakan media ‘banci’, karena mereka berada dalam media peralihan, mereka sama-sama gencar dan saling bersaing di ke dua jenis media komersial tersebut. seperti contoh Kompas yang pada awalnya hanya media cetak, namun sekarang beralih ke media online dan juga elektronik atau televisi. Contoh lainnya Liputan 6 SCTV yang awalnya berada di media elektronik, beralih pula ke media online membuat liputan6.com.

2. Sosial
Media sosial saat ini banyak sekali macamnya seperti Facebook, Instagram, Twitter, Whatsapp, Line, dan lain-lain.